Lonceng Kecil Berumur 2000 Tahun Ditemukan Di Yerusalem

Sebastian Scheiner / AP

Suara terdengar terakhir 2.000 tahun yang lalu, kini terdengar lagi. Sebuah lonceng emas kecil yang jatuh dalam gorong-gorong di bawah Kota Tua Yerusalem era Romawi telah ditemukan oleh para arkeolog Israel.

Bola kecil, yang hanya berdiameter satu sentimeter tersebut , kemungkinan besar merupakan hiasan dari pakaian penduduk kaya. Kitab Keluaran menyebutkan lonceng emas kecil ini dijahit di tepi gaun para Imam , meskipun tidak diketahui apakah bel ini adalah salah satunya.

Eli Shukron arkeolog dari Israel Antiquities Authority mengatakan bel kecil ini mungkin jatuh dan menggelinding ke selokan dari pemiliknya.

Shukron mengatakan, penemuan ini "sangat langka".

Ketika lonceng dipukul pada Minggu, dipancarkan suara logam denting yang samar dan bergetar.

Sumber : msnbc.msn.com/

Top